Saran Supercell Agar Tidak Sembarangan Membeli Akun COC

Baca Juga:

Saran dari Supercell Agar Tidak Sembarangan Membeli Akun - Halo sobat kalem tercinta khususnya clasher tanah air dimanapun sobat berada, kali ini saya sebagai admin blog kalemajaCom akan share informasi mengenai game clash of clans yakni saran dari Supercell yang memberikan peringatan kepada kita agar kita tidak sembarangan dalam membeli akun coc.


Dikutip dari Supercell Support, Sobat mungkin telah mendengar bahwa membeli account game orang lain itu aman, tapi menurut supercell tidak. Mengapa? Karena hal tersebut tidak bisa dipungkiri oleh kita untuk mencegah penjual dari mengakses akun coc yang kita beli suatu saat nanti. hal ini berarti dapat menyebabkan kita mengalami kerugian berupa uang dan kehilangan akses ke akun coc yang kita beli.

Alasan supercell berkata demikian adalah karena sudah banyak sekali kejadian kehilangan akun coc ketika seseorang membeli akun coc kepada orang lain ya karena menurut mereka bahwa akun coc yang pertama kali dibuat atau dimainkan oleh si pemilik maka akun tersebut sudah menjadi lisensi alias selamanya menjadi pemilik tersebut.

Mereka menemukan banyak sekali masalah ini karena clasher dari berbagai belahan duni banyak yang menghubungi supercell akibat kehilangan akses akun coc nya dan setelah supercell tanyakan kepada para korban tersebut ternyata mereka banyak terkena penipuan akibat membeli akun coc kepada orang lain.

Mereka mengatakan bahwa "kami tidak dapat membantu korban penipuan atau melindungi akun coc tersebut, dan jika kami menemukan ada transaksi pembelian atau penjualan kami melarang keras akan hal itu dan menonaktifkan akun coc tersebut secara permanen".
Dari pernyatan pernyataan supercell diatas sudah jelas bahwa kita dilarang untuk memperjual belikan akun coc kita, namun dalam tanda kutip bahwa jikapun ada transaksi jual beli maka sah sah saja tapi supercell lepas tanggung jawab ketika ada kasus penipuan.

Memang benar sih yang tim Supercell katakan diatas, di blog ini banyak sekali yang mengadukan kejadian serupa kepada saya, kehilangan akun akibat membeli coc dari seseorang yang tak bertanggung jawab dan sayapun menjawabnya bisa sih dikembalikan tapi hal tersebut tidak bisa dipastikan secara 100% keberhasilannya karena harus memenuhi pihak persetujuan dari supercell terlebih dahulu.

Saran dari saya ketika membeli akun coc mending kepada orang yang sudah terpercaya atau langsung kepada orang terdekat kita, seperti kawan atau saudara, sangat disarankan ketika membeli akun coc langsung bertemu tatap muka agar semua data yang nyangkut di HP si pemilik akun coc dipastikan terhapus dan terdisconnect semua (akun Google Play, Google Play game dan Google+), jangan lupa ganti password gmail dan aktifkan verifikasi 2 langkah akun gmail atau jika perlu ganti email coc nya.

Bagaimana menurut sobat tentang larangan supercell tersebut percayakah atau tidak silahkan berpendapat dikolom komentar dan berikan saran bagi yang sudah atau akan membeli akun coc sekian salam clasher.

Artikel Terkait

NB: Jika Kamu Suka dan merasa Artikel ini bermanfaat silahkan SHARE Artikel ini ke akun sosial media kamu, dengan cara menekan tombol SHARE dibawah.. Terima Kasih ^^

- Bagikan Artikel -

Saksikan Video Menarik di Bawah ini: