Baca Juga:
Ada dua hal utama yang biasanya orang lihat dari deretan Hp android terbaru tahun 2018 ini. Pertama yakni resolusi kameranya. Selain itu adalah tentang daya tahan baterainya. Berbicara mengenai ketahanan baterai, sejumlah produsen Hp android tidak lagi malu-malu kucing membenamkan baterai berdaya besar pada smartphone buatan mereka.
Agaknya kini kita tak sulit lagi menemukan ponsel pintar berbasis android yang tahan dipakai nine to five, alias sepanjang jam kantor. Tapi, sebenarnya Hp android mana saja yang benar-benar awet baterainya? Apa angka kapasitas baterai benar-benar menjadikan daya smartphone yang bersangkutan awet? Kami mengumpulkan datanya untukmu!
1. Xiaomi Mi Max 2 // Harga Mulai Rp 3.200.000
Hp android asal Tiongkok ini berbekal baterai “badak”! Kapasitas 5.300 mAh yang diduetkan dengan chipset Snapdragon 625 mampu mengakomodir daya hingga 126 jam. Perlu kamu ketahui, GSM Arena mengklaim bahwa chipset Snapdragon 625 menggunakan energi yang sangat efisien ketika bekerja.
Pro: Kamu bisa memainkan video selama 22 jam tanpa henti dari Hp android ini.
Kontra: Kamera utama beresolusi 12 megapiksel tidak cukup mumpuni dibandingkan seri Hp android Xiaomi lainnya.
2. Lenovo P2 // Harga Mulai Rp 2.700.000
Senada dengan Xiaomi Mi Max 2, Hp android Lenovo P2 diramu dari jeroan spek chipset yang bekerja efisien (Snapdragon 625) dan baterai berdaya besar (5.100 mAh). Tak perlu khawatir, kamu bisa memainkan ponsel ini terus-menerus dengan multitasking berbagai aplikasi selama 28 jam.
Pro: Desain bodi dibalut material metal, menjadikan tampilannya terlihat mewah.
Kontra: Bobotnya yang mencapai 177 gram terasa masih berat untuk penggunaan sehari-hari.
3. ASUS Zenfone Max // Harga Mulai Rp 1.450.000
Ada baterai berkapasitas 5.000 mAh di dalam bodi ASUS Zenfone Zoom S. Artinya, kurang lebih kamu bisa menyendiri sembari menggunakan Hp android tersebut selama 19 jam 35 menit. Untuk multitasking saja bisa bertahan hingga selama itu, apalagi sekadar update sosmed?
Pro: Dapat diubah-fungsikan sebagai powerbank melalui fitur USB OTG.
Kontra: desain Hp android ini agak ketinggalan zaman karena produk keluaran 2016.
4. Xiaomi Redmi 4X // Harga Mulai Rp 2.199.000
Hp android Xiaomi ini berbekal baterai 4.100 mAh. Kamu bisa memaksimalkannya untuk berbagai keperluan mobile hingga 20 jam tanpa henti.
Pro: Desainnya futuristik berkat balutan metal unibodi. Ukurannya yang compact dan mudah digenggam adalah jawaban untuk pengguna yang tidak suka Hp terlalu besar.
Kontra: Kameranya yang tidak terlalu jernih, terlebih ketika memotret cahaya minim.
5. Motorola Moto Z Play // Harga Mulai Rp 4.739.000
Situs Expert Reviews telah menguji ketahanan baterai Motorola Moto Z Play. Hasilnya, Hp android ini mampu diberdayakan untuk memutar file video selama 23 jam penuh. Padahal, kapasitas baterai smartphone ini hanya sebesar 3510 mAh. Usut punya usut, keberadaan spek yang irit konsumsi daya menjadikan baterainya jauh dari kata boros.
Pro: Layar besar yang telah menggunakan tipe super AMOLED.
Kontra: Hasil fotonya tidak mencerminkan resolusi 16 megapiksel, terlebih bila kamu sangat berorientasi pada foto yang tajam.
6. Samsung Galaxy A7 (2017) // Harga Mulai Rp 5.415.000
Seperti seri-seri flagship-nya, seri Samsung Galaxy A7 (2017) ini menggunakan layar Super AMOLED yang dapat memvisualkan gambar dengan kualitas maksimal. Dan jika kamu hobi menonton video dari perangkat mobile, maka Hp android ini akan dapat melayanimu satu hari penuh berkat daya tahan baterainya. Dilansir dari iPrice Trend, smartphone ini sanggup untuk menonton video selama 18 jam, lho! Layar jernih, baterai awet. Sempurna!
Pro: Fitur fast charger Hp android ini tak akan membuat kesabaranmu habis hanya karena menunggu baterai terisi penuh.
Kontra: Bodinya tergolong tebal sehingga sulit ditaklukkan dengan satu genggaman tangan.
7. Huawei Mate 10 // Harga Mulai Rp 8.050.000
Kapasitas baterainya sebesar 4.000 mAh. Hp android yang satu ini tidak hanya berbekal baterai besar. Fitur canggih untuk melengkapi kebutuhan generasi masa kini tersemat lengkap padanya. Ada layar besar AMOLED, speaker jenis stereo, serta kamera ganda yang berlisensi Leica. Durasi 15 jam memutar video tidak akan jadi beban untuk ponsel ini.
Pro: Fitur kamera yang sangat bisa diandalkan.
Kontra: Harganya tergolong tinggi, ada alternatif Hp android lain yang lebih murah bila kamu hanya menekankan keawetan baterai.
8. Oneplus 5 // Harga Mulai Rp 7.450.000
Daya Hp android Oneplus 5 ini mampu bertahan hingga 18 jam. Padahal sejatinya, kapasitas baterainya hanya 3300 mAh. Tapi berkat chipset Snapdragon 835 yang hemat energi, maka alokasi energi dari baterai tidak cepat habis.
Pro: Kameranya beresolusi sangat tinggi, mampu berkalibrasi hingga 20 megapiksel pada mode telephoto.
Kontra: Tidak memiliki slot SD mikro
9. Blackberry KEYone // Harga Mulai Rp 6.000.000
Sejak berpindah menjadi Hp android, Blackberry berusaha menemukan karakter barunya. Pada seri KEYone ini, BB mengoptimalkan aspek keawetan baterai yang berkapasitas 3505 mAh. Kamu bisa menonton video selama 14 jam tanpa henti menggunakan ponsel ini.
Pro: Slot memori penyimpanan internal sebesar 32 GB yang cukup luas digunakan untuk menyimpan banyak data.
Kontra: Belum sepenuhnya menggunakan panel layar sentuh.
10. Samsung Galaxy S8 Plus // Harga Mulai Rp 9.300.000
Kapasitas baterainya memang tidak menembus angka 4000 mAh, tepatnya baterai Samsung Galaxy S8 Plus hanya berkapasitas 3500 mAh. Tapi berkat konstruksi speknya yang “mahal”, kapasitas baterai itu bisa dioptimalkan hingga 15 jam untuk memutar video.
Pro: Hp android dengan teknologi paling canggih yang ada di tahun 2018.
Kontra: Harganya yang tinggi tergolong sia-sia bila kamu hanya menginginkan baterai yang awet.
Penulis: Aldo Fenalosa
Agaknya kini kita tak sulit lagi menemukan ponsel pintar berbasis android yang tahan dipakai nine to five, alias sepanjang jam kantor. Tapi, sebenarnya Hp android mana saja yang benar-benar awet baterainya? Apa angka kapasitas baterai benar-benar menjadikan daya smartphone yang bersangkutan awet? Kami mengumpulkan datanya untukmu!
1. Xiaomi Mi Max 2 // Harga Mulai Rp 3.200.000
Hp android asal Tiongkok ini berbekal baterai “badak”! Kapasitas 5.300 mAh yang diduetkan dengan chipset Snapdragon 625 mampu mengakomodir daya hingga 126 jam. Perlu kamu ketahui, GSM Arena mengklaim bahwa chipset Snapdragon 625 menggunakan energi yang sangat efisien ketika bekerja.
Pro: Kamu bisa memainkan video selama 22 jam tanpa henti dari Hp android ini.
Kontra: Kamera utama beresolusi 12 megapiksel tidak cukup mumpuni dibandingkan seri Hp android Xiaomi lainnya.
2. Lenovo P2 // Harga Mulai Rp 2.700.000
Senada dengan Xiaomi Mi Max 2, Hp android Lenovo P2 diramu dari jeroan spek chipset yang bekerja efisien (Snapdragon 625) dan baterai berdaya besar (5.100 mAh). Tak perlu khawatir, kamu bisa memainkan ponsel ini terus-menerus dengan multitasking berbagai aplikasi selama 28 jam.
Pro: Desain bodi dibalut material metal, menjadikan tampilannya terlihat mewah.
Kontra: Bobotnya yang mencapai 177 gram terasa masih berat untuk penggunaan sehari-hari.
3. ASUS Zenfone Max // Harga Mulai Rp 1.450.000
Ada baterai berkapasitas 5.000 mAh di dalam bodi ASUS Zenfone Zoom S. Artinya, kurang lebih kamu bisa menyendiri sembari menggunakan Hp android tersebut selama 19 jam 35 menit. Untuk multitasking saja bisa bertahan hingga selama itu, apalagi sekadar update sosmed?
Pro: Dapat diubah-fungsikan sebagai powerbank melalui fitur USB OTG.
Kontra: desain Hp android ini agak ketinggalan zaman karena produk keluaran 2016.
4. Xiaomi Redmi 4X // Harga Mulai Rp 2.199.000
Hp android Xiaomi ini berbekal baterai 4.100 mAh. Kamu bisa memaksimalkannya untuk berbagai keperluan mobile hingga 20 jam tanpa henti.
Pro: Desainnya futuristik berkat balutan metal unibodi. Ukurannya yang compact dan mudah digenggam adalah jawaban untuk pengguna yang tidak suka Hp terlalu besar.
Kontra: Kameranya yang tidak terlalu jernih, terlebih ketika memotret cahaya minim.
5. Motorola Moto Z Play // Harga Mulai Rp 4.739.000
Situs Expert Reviews telah menguji ketahanan baterai Motorola Moto Z Play. Hasilnya, Hp android ini mampu diberdayakan untuk memutar file video selama 23 jam penuh. Padahal, kapasitas baterai smartphone ini hanya sebesar 3510 mAh. Usut punya usut, keberadaan spek yang irit konsumsi daya menjadikan baterainya jauh dari kata boros.
Pro: Layar besar yang telah menggunakan tipe super AMOLED.
Kontra: Hasil fotonya tidak mencerminkan resolusi 16 megapiksel, terlebih bila kamu sangat berorientasi pada foto yang tajam.
6. Samsung Galaxy A7 (2017) // Harga Mulai Rp 5.415.000
Seperti seri-seri flagship-nya, seri Samsung Galaxy A7 (2017) ini menggunakan layar Super AMOLED yang dapat memvisualkan gambar dengan kualitas maksimal. Dan jika kamu hobi menonton video dari perangkat mobile, maka Hp android ini akan dapat melayanimu satu hari penuh berkat daya tahan baterainya. Dilansir dari iPrice Trend, smartphone ini sanggup untuk menonton video selama 18 jam, lho! Layar jernih, baterai awet. Sempurna!
Pro: Fitur fast charger Hp android ini tak akan membuat kesabaranmu habis hanya karena menunggu baterai terisi penuh.
Kontra: Bodinya tergolong tebal sehingga sulit ditaklukkan dengan satu genggaman tangan.
7. Huawei Mate 10 // Harga Mulai Rp 8.050.000
Kapasitas baterainya sebesar 4.000 mAh. Hp android yang satu ini tidak hanya berbekal baterai besar. Fitur canggih untuk melengkapi kebutuhan generasi masa kini tersemat lengkap padanya. Ada layar besar AMOLED, speaker jenis stereo, serta kamera ganda yang berlisensi Leica. Durasi 15 jam memutar video tidak akan jadi beban untuk ponsel ini.
Pro: Fitur kamera yang sangat bisa diandalkan.
Kontra: Harganya tergolong tinggi, ada alternatif Hp android lain yang lebih murah bila kamu hanya menekankan keawetan baterai.
8. Oneplus 5 // Harga Mulai Rp 7.450.000
Daya Hp android Oneplus 5 ini mampu bertahan hingga 18 jam. Padahal sejatinya, kapasitas baterainya hanya 3300 mAh. Tapi berkat chipset Snapdragon 835 yang hemat energi, maka alokasi energi dari baterai tidak cepat habis.
Pro: Kameranya beresolusi sangat tinggi, mampu berkalibrasi hingga 20 megapiksel pada mode telephoto.
Kontra: Tidak memiliki slot SD mikro
9. Blackberry KEYone // Harga Mulai Rp 6.000.000
Sejak berpindah menjadi Hp android, Blackberry berusaha menemukan karakter barunya. Pada seri KEYone ini, BB mengoptimalkan aspek keawetan baterai yang berkapasitas 3505 mAh. Kamu bisa menonton video selama 14 jam tanpa henti menggunakan ponsel ini.
Pro: Slot memori penyimpanan internal sebesar 32 GB yang cukup luas digunakan untuk menyimpan banyak data.
Kontra: Belum sepenuhnya menggunakan panel layar sentuh.
10. Samsung Galaxy S8 Plus // Harga Mulai Rp 9.300.000
Kapasitas baterainya memang tidak menembus angka 4000 mAh, tepatnya baterai Samsung Galaxy S8 Plus hanya berkapasitas 3500 mAh. Tapi berkat konstruksi speknya yang “mahal”, kapasitas baterai itu bisa dioptimalkan hingga 15 jam untuk memutar video.
Pro: Hp android dengan teknologi paling canggih yang ada di tahun 2018.
Kontra: Harganya yang tinggi tergolong sia-sia bila kamu hanya menginginkan baterai yang awet.
Penulis: Aldo Fenalosa
NB: Jika Kamu Suka dan merasa Artikel ini bermanfaat silahkan SHARE Artikel ini ke akun sosial media kamu, dengan cara menekan tombol SHARE dibawah.. Terima Kasih ^^
Saksikan Video Menarik di Bawah ini: