Cara Paling Mudah Download Video Youtube Tanpa Software atau Aplikasi

Baca Juga:

Cara Download Video Youtube Tanpa Software Aplikasi - Halo sobat droid Indonesia, kamu suka nonton video di Youtube? jika kamu memang gemar nonton video di Youtube pastinya kamu bakalan mentengin terus tuh video setiap hari iya kan? Apalagi videonya bagus, bikin mata enggan beranjak dari video yang sedang kamu tonton.

Cara Download Video Youtube

Sudah kita ketahui bersama bahwa Youtube merupakan situs layanan penyedia Video terbesar hingga saaat ini, jika kita melihat rangking dunia, Youtube menduduki peringkat ke-2 situs yang paling banyak dikunjungi setiap harinya diseluruh dunia, adapun peringkat pertamanya adalah situs Google.com.

Youtube Sendiri merupakan situs milik Google yang di akuisisinya pada tahun 2006 senilai US$1.65 Miliar, Google mengalami masa sulit saat diawal mengakuisisi Youtube sempat merugi, namun setelah berbagai pengembangan dilakukan akhirnya pada tahun 2013 Google mendapatkan pemasukan sebesar UA$5.6 Miliar dari Iklan.

Kembali ke bahasan awal mengenai cara download video Youtube, di artikel ini saya akan memberikan tutorial download video di youtube yang terbilang paling gampang karena tanpa perlu tambahan software atau aplikasi, jadi kamu nggak perlu buang buang waktu dan kuota lagi hanya untuk mendownload software aplikasi pendownload video Youtube.

Lebih mudahnya lagi, cara ini bisa kamu terapkan di berbagai platform, kamu bisa download video youtube lewat PC, Laptop, Mac, Iphone, Android dan Windows Phone, karena kamu hanya butuh sebuah browser untuk menjalankannya. tanpa perlu menggunakan semacam aplikasi pendownload video youtube android Tubmate.


Cara Download Video Youtube Tanpa Software atau Aplikasi

1. Buka browser lalu ketikan Youtube.com pada kolom search.
2. Setelah situs Youtube terbuka, cari video yang akan kamu download.
3. Lalu pada bilah URL hapus kata akhiran "ube"


4. Setelah di hapus URL nya akan menjadi seperti ini, lalu tekan Enter atau Masuk  pada Keyboard atau KeyPad Gadget kamu.


5. Setelah itu kamu akan dibawa ke halaman berikut, sekarang kamu tinggal klik tombol MP4 (Video) Pilih kualitas videonya Lalu klik tombol Record MP4


6. Tunggu beberapa saat setelah menekan Tombol Record, Lalu video Akan secara otomatis terdownload.


7. Selesai, untuk mengunduh atau mendownload video lainnya, ulangi cara diatas.
note: Cara ini tidak bisa dterapkan pada aplikasi Youtube di Android atau iOS! karena kamu akan kesulitan saat mengubah URL atau Link nya, jadi untuk mempermudahnya kamu bisa menggunakan browser! 
Nah berikut adalah tutorial cara paling gampang download video di Youtube, cara ini tentunya sudah saya praktikan sendiri dan berhasil, jika kamu mengikuti langkah-langkah yang saya paparkan dengan tepat, maka kamu bakal berhasil mendownload video Favorite di Youtube.
baca juga Cara Membuat Android Menjadi Mouse dan Keyboard
Ingat ini hanya merupakan sharing tips dari pengalaman saya, terlepas berhasil atau tidaknya kamu nanti saat download video youtube dengan cara ini, saya tidak menjaminnya 100% karena mungkin ada beberapa kendala pada sebuah gadget tersebut, namun selama ini saya selalu berhasil mendownload video Youtube dengan cara ini. Share jika bermanfaat!

NB: Jika Kamu Suka dan merasa Artikel ini bermanfaat silahkan SHARE Artikel ini ke akun sosial media kamu, dengan cara menekan tombol SHARE dibawah.. Terima Kasih ^^

- Bagikan Artikel -

Saksikan Video Menarik di Bawah ini: