8 Tips Sukses Pertahankan Bisnis Yang Sudah Berkembang

Baca Juga:

Mengembangkan sebuah bisnis sama sekali bukan hal mudah. Butuh perjuangan, pengorbanan dan kerja ekstra keras, ini agar bisa bergerak dari titik nol, hingga tahap berkembang dan menghasilkan. Tapi ingat, ini bukan waktunya berleha-leha, malahan, harus lebih giat agar bisnis bisa langgeng dan bisa jadi warisan untuk anak cucu nanti.


Para pengusaha yang saat ini telah jadi raksasa bisnis, juga punya kali pertama, serta pernah merasakan masa-masa dimana bisnis mulai merangkak menuju pertumbuhan. Saat bisnis mereka bertumbuh mereka jalankan kiat tertentu agar bisa bertahan menghadapi persaingan dan tetap eksis. Berikut ini ada 8 tips yang dirangkum dari kunci sukses para pengusaha besar.


Tips Sukses Pertahankan Bisnis Yang Sudah Berkembang

1. Jitu Memilih Pegawai

Bila bisnis telah berkembang, ada kalanya rasa kewalahan muncul, karenanya perlu rekrut orang sebagai pegawai. Pastikan untuk teliti, karena kunci sukses selanjutnya ada ditangan mereka yang meneruskan estafet bisnis anda. Pastikan memilih orang yang komit, dengan pengetahuan, inisiatif dan bakat yang memadai.

2. Buatlah Perencanaan Kedepan Secara Matang

Setelah bisnis berkembang, bukan berarti akan bisa berjalan secara otomatis atau autopilot. Perlu rencana matang, ini agar bisa bertahan menghadapi persaingan serta terus mempertahankan grafik pertumbuhannya.

3. Milikilah Mimpi Untuk Bisnis Anda

Para pebisnis besar sejak mula telah punya mimpi untuk bisnis yang ditekuninya. Mereka engan untuk flat atau datar dalam menjalankan bisnisnya. Mereka sadar, bahwa “siapa saja boleh punya mimpi”, dan “mimpi itu gratis”. Tidak ada ruang untuk, “saya cukup segini dulu”, terus bergerak maju.

4. Utamakan Keinginan Pelanggan

Pelanggan adalah raja, pelanggan adalah sumber pertumbuhan mimpi anda. Pebisnis besar, mengihindari sekuat mungkin rasa kecewa pelanggannya. Ini terkait dengan banyak aspek, baik layanan, maupun kualitas.

5. Temukan Strategi Pemasaran Produk Paling Jitu

Pemasaran adalah ujung tombak perusahaan. Cara pemasaran dan strategi pemasaran jitu menjadikan pertumbuhan perusahaan tetap terjaga, karenanya perhatikan 4 poin sebelumnya dan pastikan ini bisa terlaksana dengan baik.

6. Kenali dan Gunakan Teknologi

Jangan sampai gaptek (gagap teknologi). Kenali dan pelajari bagaimana teknologi bisa membantu bisnis anda terus bertumbuh. Mau belajar adalah kunci sukses seseorang.

7. Ikuti Perkembangan Zaman Untuk Menghasilkan Produk

Mengikuti trend yang sedang berkembang untuk sebuah produk adalah hal yang harus dikenali secara matang. Jangan sampai terjadi istilah ketinggalan zaman. Banyak perusahaan besar tak lagi mampu bertahan hanya karena tak mampu membaca perkembangan zaman.

8. Jangan Menghamburkan Uang Perusahaan, Tingkatkan Sumber Pendapatan

Uang bisa membuat orang terlena. Tapi bila ini terjadi dengan uang perusahaan maka ada kemungkinan bisa jadi anda kehabisan modal bila terlalu sering menghamburkan uang perusahaan untuk membeli kesenangan pribadi, ujungnya, perusahaan merugi. Sebaliknya, temukan sumber pendapatan diluar sumber pendapatan utama perusahaan, ini akan jadi sokongan yang baik untuk pertumbuhan perusahaan dari waktu ke waktu.

8 tips sukses pertahankan bisnis yang sudah berkembang ini tentu bukan rumusan mutlak. Temukan resep lainnya dalam perjalanan bisnis anda, gabungan kreatifitas dengan kepekaan berbisnis juga ciri pengusaha besar yang saat ini mampu merajai pasar dan menjadi trendsetter.

Sukses dalam berbisnis tidka bisa dimulai dari tiba-tiba. Butuh perjuangan, pengetahuan, pengorbanan dan satu lagi yang tak kalah pentingnya adalah butuh kesabaran. Kesabaran ini yang jarang dimiliki banyak pebisnis yang gagal. Mereka tidak bisa bertahan akibat menyerah sebelum waktunya.

NB: Jika Kamu Suka dan merasa Artikel ini bermanfaat silahkan SHARE Artikel ini ke akun sosial media kamu, dengan cara menekan tombol SHARE dibawah.. Terima Kasih ^^

- Bagikan Artikel -

Saksikan Video Menarik di Bawah ini: