(Update) Cara Mudah Root Semua Jenis HP Android

Baca Juga:

Cara Mudah Root Semua Jenis Android - Halo sobat droid tercinta dimanapun kamu berada, kali ini saya akan share postingan mengenai cara rooting HP Android nih, bagi kamu yang kebetulan sedang mencari cara root HP android milik kamu, kamu bisa melakukan 3 cara melakukan root Android yang akan saya paparkan dibawah.

Cara Mudah Root Semua Jenis Android

Me-Root android merupakan salah satu hal yang dibutuhkan oleh para opreker android, kenapa demikian, ya karena jika Android sudah di Root maka semua akses kedalam sistem dapat kita oprek sesuai keinginan kita, seperti untuk mengakses sebuah aplikasi atau game yang membutuhkan akses root, dan masih banyak kegunaan Rooting Android lainnya .

Namun ada baiknya sebelum kamu memutuskan untuk me-root Ponsel Android kamu, kamu musti mengetahui kekurangan  an kelebihan setelah melakukan Root pada android milik kamu, kamu bisa membaca artikel saya sebelumnya mengenai Kelebihan dan Kerugian setelah melakukan Root pada ponsel android silahkan klik tautannya ya.

Nah jika kamu sudah paham dengan kekurangan dan kelebihan setelah melakukan root pada perangkat android, lalu kamu memutuskan untuk melakukan Root pada perangkat android kamu, silahkan simak 3 cara melakukan Root android semua jenis Smartphone android berikut ini.

Untuk melakukan rooting Android diperlukan aplikasi pendukung,  aplikasi yang cukup populer dan paling powerfull dalam melakukan rooting adalah Kingroot, Framaroot, Root Master, dan KingoApp, aplikasi ini dapat digunakan untuk meroot smartphone android bahakn oleh orang awam sekalipun.

Silahkan kamu ikuti panduan dalam melakukan root di bawah ini berdasarkan aplikasi yang berbeda, pilihlah salah satu cara yang paling mudah menurut kamu, ingat pastikan sebelum melakuan root pastikan kamu telah back up data terlebih dahulu dan pastikan baterai minimal 50% agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan nantinya.

Oh iya satu lagi syaratnya, agar smartphone android kamu bisa menginstal aplikasi pihak ketiga ini silahkan masuk ke menu Setting => Security dan Centang UKNOWN SOURCES jika sudah, yuk langsung saja ikuti langkah langkah melakukan root pada smartphone android sebagai berikut.

Cara Mudah Root Semua Jenis Smartphone Android

1. Root Android Menggunakan Aplikasi FramaRoot

Cara root android pertama adalah dengan menggunakan aplikasi bernama frama root, caranya cukup mudah, tinggal kamu install aplikasinya kemudian tunggu sampai proses rooting selesai, tidak perlua bantuan PC Komputer, selengkapnya lihat panduan berikut.

1. Silahkan download dan install aplikasi Frama Root nya disini


2. Buka aplikasinya kemudian pilih Instal Super User atau Instal SuperSU



3. Kemudian pilih Gandalf



4. Setelah itu tunggu proses root android hingga selesai, jika root berhasil maka kamu akan mendaptkan notice seperti gambar berikut.


5. Setelah root berhasil maka kamu akan menemukan aplikasi SuperSU di Android kamu.


6. Lalu Cek Status root menggunakan Aplikasi Root Checker yang bisa kamu download secara gratis di Google Play Store.

Keberhasilan root android menggunakan cara pertama ini masih terbilang relatif, artinya setiap android berbeda, ada yang berhasil dan ada juga yang tidak, namun jangan khawatir karena hal tersebut tidak akan mengganggu kinerja android kamu.

2. Root Android Menggunakan Aplikasi Root Master

Bagaimana cara root android menggunakan aplikasi root master? selengkapnya lihat panduan cara root android dengan Root Master berikut.

1. Pertama download dan install dulu aplikasi Root Master nya disini
2. Setelah proses instalasi selesai, buka aplikasinya lalu langsung saja klik tombol Root



3. Tunggu beberapa saat sampai proses root android selesai, dan jika berhasil maka akan muncul notice seperti gambar berikut.


4. Setelah proses root selesai silahkan Restart Android
5. Lalu download aplikasi Root Checker di Play Store, untuk memastikan android kamu sudah berhasil di root atau belum.

Cara root android yang kedua ini juga keberhasilannya masih relatif, jadi kalo kebetulan android kamu support terhadap aplikasi root ini, maka android akan berhasil di root.

3. Root Android Menggunakan Aplikasi KingoApp

Cara terakhir untuk me-root android kamu adalah dengan menggunakan aplikasi KingoApp, namun cara ke 3 ini membutuhkan bantuan PC Komputer, silahkan simak langkah langkahnya sebagai berikut.

1. Silahkan download dan install aplikasi KingoApp di PC Komputer kamu.


2. Setelah terinstall, buka aplikasi nya, lalu hubungkan ponsel android kamu ke Komputer menggunakan kabel data, dan jangan lupa aktifkan USB Debugging, untuk mengaktifkan USB Debugging, silahkan masuk ke menu Setting >Developer Options>Centang USB Debugging.


3. Setelah ponsel android terbaca oleh aplikasi KingoApp silahkan klik Tombol Root



4. Tunggu beberapa saat sampai proses root selesai, selama proses root pastikan USB yang terhubung ke Komputer jangan sampai tersenggol atau tercabut, karena bisa berakibat fatal nantinya.


5. Jika proses Root berhasil maka kamu akan mendapat Notice seperti gambar berikut.


6. Cek status Root menggunakan aplikasi Root Checker yang bsia kamu download di Play Store.

Berikut adalah cara mudah root semua jenis smartphone android yang dapat dengan mudah kamu terapakan, cara ini bisa kamu lakukan di berbagai merk smartphone android, seperti samsung, asus zenfone, lenovo, smartfren, advan dan merk lainnya, dan lagi lagi saya ingatkan, keberhasilan root android dengan tiga cara ini terbilang relatif, karena setiap android berbeda, sekian dan terima kasih semoga membantu.

    NB: Jika Kamu Suka dan merasa Artikel ini bermanfaat silahkan SHARE Artikel ini ke akun sosial media kamu, dengan cara menekan tombol SHARE dibawah.. Terima Kasih ^^

    - Bagikan Artikel -

    Saksikan Video Menarik di Bawah ini: